ASUHAN KEBIDANAN KEHAMILAN PADA IBU HAMIL TRIMESTER I DENGAN HYPEREMESIS GRAVIDARUM TINGKAT I DI BIDAN PRAKTEK MANDIRI DEBY CHYNTIA TAHUN 2019
DOI:
https://doi.org/10.55606/jrik.v2i2.1419Keywords:
Kehamilan, Hiperemesis Gravidarum Tingkat 1Abstract
Hiperemesis gravidarum merupakan ibu hamil yang mengalami mual muntah yang berlebihan, dapat menimbulkan gangguan aktivitas sehari – hari sehingga membahayakan kesehatan bagi janin dan ibu. Survei awal yang dilakukan didapatkan bahwa dari 10 ibu hamil yang berada di klinik tersebut, 5 diantaranya mengalami Hiperemesis Gravidarum Tingkat 1. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan asuhan kepada ibu hamil dengan hyperemesis tingkat 1 di Klinik tersebut sesuai dengan pola asuhan kebidanan yang sesuai dengan kasus. Metode penelitian dalam kasus ini adalah metode observasional dengan jenis penelitian studi kasus yang dilakukan selama 3 hari berturut – turut dalam waktu seminggu dengan memperhatikan pola asuhan yang diberikan dalam 3 kali kunjungan dan membandingkan hasilnya setiap kali melakukan kunjungan. Dari hasil survei yang dilakukan, didapatkan dari 10 ibu hamil yang berada di klinik tersebut, 5 diantaranya mengalami Hiperemesis Gravidarum Tingkat 1. Ibu hamil yang terdapat didaerah tersebut merasakan bahwa banyak terjadi perubahan baik itu perubahan pola makan atau nutrisi maupun ke fisik mereka selama mereka hamil. Saran kepada klinik bidan untuk lebih memberikan penyuluhan tentang pentingnya pemeriksaan sejak awal kehamilan jika terjadi mual dan muntah yang berlebihan dan kepada instansi pendidikan untuk lebih menambah sumber ilmu untuk pengembangan penelitian selanjutnya. Dan bagi peneliti selanjutnya untuk lebih mengembangkan asuhan kebidanan yang akan diberikan dengan kasus yang sama
Downloads
References
Paau, 2008. Asuhan keperawatan pada klien dengan hiperemesis gravidarum. Jakarta : Salemba Medika
Hutahean, 2013. Asuhan kehamilan. Yogyakarta : Fitramaya
Sofian, 2012.Sinopsis obstetri fisiologi dan patologi jilid 2. Jakarta EGC 2011
Wals, 2007. Asuhan kebidanan pada hamil normal & patologi. Yogyakarta : Nuha Medika
Yuli, 2015. Asuhan kebidanan ibu hamil trimester I dengan hiperemesis gravidarum greed I di puskesmas gondang seragen.
Aquari Bina, “Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kejadian Hiperemesis gravidarum (HEG) di Puskesmas Sosial Palembang Tahun 2017”, Akademi Kebidanan Budi Mulia Palembang, Vol 5 No 1, Juni 2017.
Ratna Dwi, “Faktor Resiko Hiperemesis gravidarum pada Ibu Hamil di Puskesmas Kapongan Kecamatan Kapongan Situbondo”, Juni 2014.
Kemenkes RI, 2017. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2015. Jakarta.
Anggasari Yasi, ” Kejadian Hiperemesis gravidarum Ditinjau dari Riwayat Penggunaan Kontrasepsi Hormonal Saat Pra Konsepsi Di Bpm Kusmawati Surabaya”, Fakultas Keperawatan dan Kebidanan, Vol 9, No 1, Februari 2016.
Ardani Ayu, “Perbandingan Efektifitas Pemberian Terapi Minuman Jahe dan Minuman Kapulaga Terhadap Morning Sickness pada Trimester I di Kelurahan Ngempon Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang”, 2013.
Indrayani Triana, “Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Hiperemesis gravidarum di RSUD Dr. Drajat Prawinegara Kabupaten Serang Tahun 2017”, Jurnal Akademi Keperawatan Husada Karya Jaya, Vol 4, No 1, Maret 2018.