PENGARUH KOMPRES KAYU MANIS TERHADAP NYERI GOUT ARTHRITIS PADA LANJUT USIA DI DESA TIHU KECAMATAN BONEPANTAI
DOI:
https://doi.org/10.55606/jrik.v3i1.1314Keywords:
Kompres Kayu Manis, Nyeri Gout ArthritisAbstract
Nyeri gout arthritis bersifat akut yang biasanya dirasakan pada malam hari, Tetapi tanpa penanganan yang efektif, nyeri dapat berkembang menjadi kronik. Salah satu terapi non farmakologi untuk mengurangi nyeri dengan kompres kayu manis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kompres kayu manis terhadap nyeri gout arthritis pada lanjut usia di Desa Tihu Kecamatan Bone Pantai. Desain penelitian quasi eksperimen dengan non equivalent control group dengan jumlah sampel 30 orang menggunakan teknik sampling secara purposive sampling. Hasil penelitian tingkat nyeri sebelum kelompok perlakuan yaitu nyeri sedang sebanyak 15 lansia (100%) dan kelompok kontrol yaitu nyeri sedang sebanyak 15 lansia (100%). Tingkat nyeri sesudah kompres kayu manis pada kelompok perlakuan mayoritas nyeri ringan sebanyak 12 lansia (80%) dan tingkat nyeri sesudah kelompok kontrol mayoritas nyeri sedang sebanyak 11 lansia (73,3%). Hasil uji statistik kelompok perlakuan diperoleh nilai p-value 0,000 dan kelompok kontrol nilai p-value 0,054. Kayu manis mengandung senyawa minyak atsiri yang tersusun sebagian besar atas sinamaldehid berfungsi sebagai penurun nyeri asam urat. Ada pengaruh kompres kayu manis terhadap nyeri gout arthritis pada lanjut usia di Desa Tihu Kecamatan Bonepantai.
Downloads
References
Global Burden of Disease. (2019). Data Gout
Perhimpunan Reumatologi Indonesia. (2018). Pedoman Diagnosis dan Pengelolaan Gout. Perhimpunan Reumatologi Indonesia.
Suriya, M., & Zuriati. (2019). Asuhan Keperawatan Medikal Bedah Gangguan Pada Sistem Muskuloskeletal. Pustaka Galeri Mandiri.
Pattiradjawane, B. (2017). Cerita Dapur Nusantara dalam Rasa dan Rupa. Gramedia Pustaka Utama.
Arianto, Y. (2018). 56 Makanan Ajaib dan Manfaatnya untuk Kesehatan dan Kecantikan. Venom Publisher.
Sari, Y. N. I., & Syamsiyah, N. (2017). Berdamai dengan Asam Urat. Bumi Medika.
Susiyanto, A. (2021). Hijama or Oxidant Drainage Therapy (ODT). Gema Insani.
Sani, R. A. (2020). Al-Qur’an dan Sains. Amzah.
Hambatara, S. A., Sutriningsih, A., & Warsono. (2018). Hubungan Antara Konsumsi Asupan Makanan yang Mengandung Purin dengan Kadar Asam Urat Pada Lansia Di Desa Tulungrejo Kecamatan Ngantang. Nursing News, 3(1), 719–728.
Andarwulan, S. (2021). Terapi Komplementer Kebidanan. Guepedia.
Widyaningsih, T. D., Wijayanti, N., & Nugrahini, N. I. P. (2017). Pangan Fungsional: Aspek Kesehatan, Evaluasi dan Regulasi. UB Press.
Umah, K., Rahmawati, R., Gustomi, M. P., & Yunita, N. (2020). Efektifitas Kompres Hangat Rebusan Jahe dan Kayu Manis Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Sendi Pada Lansia Mengalami Asam Urat. Journal of Ners Community, 11(November), 257–264.
Nurhayati, D. R., & Yusoff, S. F. (2022). Herbal dan Rempah. Scopindo Media Pustaka.
Rahmadhani, H. (2019). Kelor Tanaman Ajaib untuk Kehidupan yang Lebih Sehat. Deepbulish.
Niken, Patricia, H., & Apriyeni, E. (2019). Pengaruh Kompres Hangat Kayu Manis (Cinnamomun Burmani) Terhadap Penurunan Nyeri Penderita Arthritis Gout. Jurnal Kesehatan Saintika Meditory, 2(2), 98–112.
Antoni, A., Pebrianthy, L., Harahap, D. M., Suharto, S., & Pratama, M. Y. (2020). Pengaruh Penggunaan Kompres Kayu Manis terhadap Penurunan Skala Nyeri pada Penderita Arthritis Gout di Wilayah Kerja Puskesmas Batunadua. Jurnal Kesehatan Global, 3(1), 26. https://doi.org/10.33085/jkg.v3i1.4582.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Rumpun Ilmu Kesehatan

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.