INOVASI SIAP NIKAH KARTU KELUARGA SELESAI DIBUAT (SINI KAKEK SELEB) PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA PAYAKUMBUH

Authors

  • Silva Dwi Kurnia Universitas Riau
  • Zulkarnaini Zulkarnaini Universitas Riau

DOI:

https://doi.org/10.55606/jhpis.v1i4.677

Keywords:

Inovasi, Pelayanan Publik, Sini Kakek Seleb

Abstract

Inovasi pelayanan publik merupakan gagasan ide kreatif orisinil atau modifikasi yang memberikan manfaat bagi masyarakat. Inovasi Siap Nikah Kartu Keluarga Selesai dibuat (Sini Kakek Seleb) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Payakumbuh diciptakan untuk memudahkan masyarakat mengurus perubahan kartu keluarga setelah terjadi peristiwa pernikahan. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan inovasi Siap Nikah Kartu Keluarga Selesai dibuat (Sini Kakek Seleb) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Payakumbuh serta untuk mendeskripsikan faktor penghambat yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan atribut keberhasilan inovasi menurut Bugge, yaitu Tata Kelola Inovasi, Sumber Ide-Ide untuk Inovasi, Budaya Inovasi, Kemampuan Alat-Alat, Tujuan, Hasil, Biaya, dan Hambatan, dan Mengumpulkan Data Inovasi untuk Inovasi Tunggal. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data yang diperlukan baik primer maupun sekunder dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dokumentasi, kemudian dianalisis sehingga ditarik kesimpulan dari masalah penelitian yang ada. Hasil penelitian ini adalah inovasi Siap Nikah Kartu Keluarga Selesai dibuat (Sini Kakek Seleb) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil belum optimal karena masih terdapat beberapa kendala seperti kurangnya sumber daya manusia dan kurangnya sosialisasi kepada masyarakat. 

References

Arnas, Y., & Zulkarnaini, Z. (2021). Inovasi Jemput Layani Penderita Tbc (Jelita Tbc) Di Puskesmas Rambah Samo I Kabupaten Rokan Hulu. Cross-border, 4(2), 656-672.

Fitri, S. A., & Pradana, G. W. (2022). Inovasi Pelayanan E-Ktp Oleh Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil (Studi Kasus Mall Pelayanan Publik Kabupaten Bangkalan). Publika, 835-850.

Fristy, W. S. Inovasi Pelayanan Kesehatan Di Rsud Arifin Achmad Provinsi Riau. JIANA (Jurnal Ilmu Administrasi Negara), 19(1), 85-95.

Hayat. (2017). Manajemen Pelayanan Publik. Rajawali Pers.

https://disdukcapil.payakumbuhkota.go.id/

https://payakumbuhkota.bps.go.id/

https://ppid.payakumbuhkota.go.id/

Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor: 63/KEP/M.PAN/7/2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan Aparatur Negara.

Marsono, Yohanitas, W. A., Suhartono, O., Kusuma, H. B., & G, T. (2017). Pengukuran Indeks Persepsi Inovasi Pelayanan Publik. Pusat Inovasi Pelayanan Publik Lembaga Administrasi Negara. http://ppid.lan.go.id/wp-content/uploads/2019/09/PIPEL-Pengukuran-Indeks-Inovasi-Pemerintah-Daerah.pdf.

Nurdin, I. (2019). Kualitas Pelayanan Publik (Perilaku Aparatur dan Komunikasi Birokrasi dalam Pelayanan Publik). Media Sahabat Cendekia. http://eprints.ipdn.ac.id/4509/2/BUKU KUALITAS PELAYANAN PUBLIK.pdf.

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2014 tentang Pedoman Inovasi Pelayanan Publik.

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2019 Tentang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di Lingkungan Kementerian/ Lembaga, Pemerintah Daerah, Badan Usaha Milik Negara, dan Badan Usaha Milik Daerah.

Rahman, Pandi. Inovasi Pelayanan Di Kantor Camat Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi. JOM FISIP Vol.8, 2021.

Sugiyono. (2021). Metode Penelitian Kualitatif (untuk penelitian yang bersifat: eksploratif, enterpretif, interaktif dan konstruktif). Alfabeta.

Surat Keputusan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Payakumbuh Nomor: 477/6/SK-DKPS/2019 tentang Inovasi Pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Payakumbuh.

Downloads

Published

2022-11-17

How to Cite

Silva Dwi Kurnia, & Zulkarnaini, Z. (2022). INOVASI SIAP NIKAH KARTU KELUARGA SELESAI DIBUAT (SINI KAKEK SELEB) PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA PAYAKUMBUH. JURNAL HUKUM, POLITIK DAN ILMU SOSIAL, 1(4), 116–128. https://doi.org/10.55606/jhpis.v1i4.677